Rabu, 14 Mei 2014

Pertengkaran Berujung Maut,Kakak-Beradik Ditusuk Hingga Terkapar


AMLAPURA-RGS FM
Pertengkaran suami –istri antara I Made Herman (25) warga banjar Sangsana,Desa Tianyar,Kubu,Karangasem, dengan Ni Komang Sarwini (25) yang terjadi di Desa Tulamben,Kecamatan Kubu,Karangasem, Selasa (13/5/2014)  Sekitar Pukul 19.30 Wita, menjadi sebuah bencana bagi kakak – beradik, I Kadek Sanjaya,(30) dan Ni Komang Sarwini . Pasalnya, disaat pertengkaran itu, I Kadek Sanjaya ditusuk secara membabi buta oleh I Made Herman yang merupakan suami dari adik kandungnya. Tidak itu saja, Ni Komang Sarwini pun tak luput dari tusukan pisau dan gunting yang dibawa pelaku. Alhasil, kakak-beradik ini pun harus dilarikan ke RSUP Sanglah setelah sebelumnya sempat di rawat di RSUD Karangasem.

Salah Satu Korban Penusukan
Kedua korban yang datang ke RSUD Karangasem sekitar pukul 20.50 Wita, langsung mendapat perawatan di Instalasi Rawat Darurat (IRD) RSUD Karangasem. karena luka tusukan keduanya cukup parah, tim medis yang menangani kedua korban lantas merujuknya ke RSUP Sanglah malam itu juga. Dari informasi yang diperoleh, keduanya terkapar akibat tusukan membabi buta yang dilakukan oleh I Made Herman, suami dari Ni Komang Sarwini. Awal kejadian tersebut merupakan puncak percekcokan antara Made Herman dengan sang istri, Komang Sarwini yang telah terjadi dalam kurun waktu tiga bulan ini.

Sore itu, pelaku bermaksud mengajak sang istri pulang karena anak mereka sedang sakit. Namun  harapan pelaku untuk mengajak pulang istrinya dihalangi oleh I Kadek Sanjaya yang notabene kakak iparnya sendiri. Ujung-ujungnya, keduanya pun lantas terlibat perang mulut. Entah bagaimana awalnya, tiba-tiba pelaku mengeluarkan sebilah pisau dan gunting yang telah dibawanya dari rumah. Gunting dan pisau itulah yang dilayangkan pelaku secara membabi buta, dan membuat I Kadek Sanjaya menderita delapan tusukan. Belum selesai sampai disitu, pelaku yang telah kalap ini juga menusuk sang istri yang berusaha melerai pertengakaran mereka. Satu tusukan pelaku tepat mengenai dada Ni Komang Sarwini. Tusukan itulah membuatnya jatuh tersungkur. Kedua korban pun akhirnya dilarikan ke RSUD Karangasem, karena luka yang dialaminya cukup parah, malam itu juga keduanya di rujuk ke RSUP Sanglah.

Kasat Reskrim Polres Karangasem, AKP Dewa Putu Anom Danuwijaya,atas seijin Kapolres Karangasem, AKBP Adhi Mulyawarman membenarkan kejadian tersebut. untuk sementara motif pelaku melakukan penusukan karena jengkel istrinya tidak dikasi pulang oleh kakak korban, kakak dari istrinya.  Pihak kepolisian juga masih mendalami lagi pengakuan pelaku. “Untuk pelaku sendiri sudah diamankan di Mapolres Karangasem, pelaku sementara baru satu, kita akan menyelidiknya lagi,” ujar AKP Dewa Putu Anom.

Tidak ada komentar: