Kamis, 25 November 2010

DESA DUKUH KUBU REBUT JUARA 1 DESA MANDIRI SE- BALI

25 / 11 / 2010    http://rgsfmradio.blogspot.com

DESA DUKUH KUBU REBUT JUARA 1 DESA MANDIRI SE- BALI                                   

Amlapura - Nampaknya prestasi tida henti dicapai Karangasem setelah menjuarai Lomba STT se Bali kini kembali meraih prestasi membanggakan melalui Lomba Desa Mandiri Pangan se Bali yang diwakili Desa Dukuh Kecamatan Kubu Karangasem berhasil tampil sebagai Juara I di Bali dengan menyisihkan wakil – wakil 5 Kabupaten se Propinsi Bali lainnya. 


Menurut penjelasan Kepala kantor Pangan I Ketut Ardita, S.sos, MM, (24-11-2010) di Amlapura, Desa Mandiri Pangan Dukuh Kecamatan Kubu sudah dibina semenjak 4 tahun dari Pemerintah Kabupaten melalui Kantor Pangan Kabupaten Karangasem. Setelah merealisasikan bantuan pengadaan gedung dan bantuan modal dari sumber dana APBN diarahkan untuk melaksanakan berbagai kegiatan produktif dibidang pangan. Sejumlah kegiatan usaha produktif yang sudah berkembang di Desa Dukuh antara lain usaha ternak sapi bali, usaha gula aren, budidaya mete organik, pengembangan lumbung pangan, dsb.
Disamping memupuk kegiatan usaha produktif, kelompok-kelompok warga juga tetap melakukan pola konsumsi pangan kombinasi jagung, ubi dan beras. Adapun sumber makanan Jagung dan Ubi berhasil diproduksi secara swadaya oleh warga desa sehingga dapat menghemat penggunaan beras sebagai campuran tambahannya. Dengan dibangunnya gedung lumbung pangan senilai sekitar Rp 94.000.000 diantaranaya Rp. 64.000.000 merupakan swadaya murni warga juga dilengkapi dengan kelompok pengelola, untuk menjamin ketersediaan pangan warga sekaligus memupuk adanya kepemilikan stok pangan yang cukup untuk melayani seluruh warga desa. 

Kelompok pengelola lumbung pangan beranggotakan 240 orang memperoleh suntikan dana bantuan dari pemerintah melalui Kantor Pangan Kabupaten Karangasem sebesar Rp. 30.000.000, sehingga Desa Dukuh mampu mengembangkan sistim penyediaan, produksi, konsumsi dan distribusi secara mantap dan lancar. Kendati Desa Dukuh 4 tahun lalu memiliki sekitar 50 % KK miskin namun sekarang tidak ada tercatat warga yang mengalami kurang gizi akibat kekurangan pangan. Kebijakan diversifikasi pangan yang dihasilkan Desa Dukuh membawanya sebagai salah satu desa di Bali yang dinilai berhasil menjadi Desa Mandiri Pangan Terbaik. 

Perbekel Dukuh I Nengah Arka didampingi Ketua kelompok I Wayan Sukira mengatakan, program desa mandiri pangan yang dicanangkan sejak 4 tahun silam sangat penting artinya bagi penguatan ketahanan pangan masyarakat. Pangan sebagai keperluan utama warga didaerah kering seperti Dukuh wajib diprioritaskan sehingga warga mengetahui bagaimana memahami pentingnya menjaga ketersediaan pangan melalui pola produksi, konsumsi, distribusi dan diversifikasi sehingga mandiri mampu menyediakan pangan sendiri.

Tidak ada komentar: